Blogger Widgets

Sabtu, 24 Agustus 2019

Soal Les PKn Sumpah Pemuda



A.Berilah tanda silang (x) pada huruf a,b,c atau d pada jawaban yang benar!
 1.Sumpah pemuda terjadi pada tanggal ....
a. 17 Agustus
b. 21 April
c. 10 November
d. 28 Oktober
2.Saat terjadi sumpah pemuda, Indonesia masih dijajah oleh negara ....
a. Inggris
b. Belanda
c. Amerika
d. Rusia
3.Para pemuda Indonesia pada zaman dahulu melakukan sumpah pemuda agar dapat ....
a. Menjadi penguasa
b. Terus sekolah
c. Bersatu mengusir penjajah
d. Menjadi tentara belanda
4.    Para pemuda berikrar bahwa mengaku bertumpah darah yang satu, yaitu ....
a. Tanah air Jawa
b. Tanah air Indonesia
c. Tanah air Nusantara
d. Tanah air sabang merauke
5.     Satu nusa berarti satu ....
a. Tanah air
b. Bahasa
c. Budaya
d. Kesatuan
6.     Indonesia adalah negara yang memiliki ....
a. Sedikit pulau
b. Satu pulau
c. Puluhan pulau
d. Ribuan Pulau
7.    Suku Dayak berasal dari pulau ....
a. Kalimantan
b. Irian Jaya
c. Sulawesi
d. Sumatra
8.    Bahasa Indonesia bagi negara Indonesia adalah sebagai bahasa ....
a. Daerah
b. Internasional
c. Nasional
d. Regional
9.Sebelum sumpah pemuda, bangsa Indonesia dahulu sulit mengusir penjajah. Sebabnya karena tidak adanya ....
a. Persatuan
b. Pendidikan
c. Pemimpin
d. Senjata
10.Berikut ini nilai-nilai luhur dari sumpah pemuda, kecuali ....
a. Semangat persatuan
b. Cinta tanah air
c. Menang sendiri
d. Toleransi

B.Isilah titik-titik dibawah ini dengan tepat!
11.Suku sunda teretak di pulau ....
12.Jika bangsa Indonesia selalu bersatu  maka akan menjadi bangsa yang ....
13.Sumpah pemuda telah mendorong bangsa Indonesia untuk....
14.Hidup rukun dan bersatu dimulai dari lingkungan....
15.Sila pancasila yang menekankan persatuan bangsa adalah sila ke ....

C.Jawablah pertanyaan berikut ini dengan benar!
16.Tuliskan isi sumpah pemuda!
17.Sebutkan 3 suku yang ada di Indonesia!
18.Sebutkan 3 pentingnya sumpah pemuda bagi bangsa Indonesia!
19.Sebutkan 3 pentingnya menjaga persatuan bangsa!
20.Sebutkan 3 contoh sikap dalam membina persatuan di lingkungan masyarakat!